Image by Free-Photos from Pixabay

Jenis Kerja Sampingan di Pandemi Corona

Posted on

 

Berbagai Macam Kuliner

Apabila jago masak dan hasil masakannya lezat, yuk coba menjual berbagai macam kuliner. Misalnya saja, dimsum, risol, pisang nugget, brownis, cookies dan masih banyak lainnya. Anda bisa berjualan lewat Instagram, Facebook, Go-Food atau Grab Food.

Menjual Masker Kain

Mengingat sekarang ini masker kain sangat dibutuhkan masyarakat Indonesia sebagai pencegahan diri dari virus corona, maka Anda bisa mencoba memproduksi masker kain ini dengan bahan katun, scuba dan lainnya. Selain masker polos, Anda juga bisa menyediakan masker dengan berbagai macam warna, gambar agar menarik perhatian.

Menjual Kerajinan Tangan

Hasil kerajinan tangan juga bisa menghasilkan keuangan yang lumayan. Kerajinan tangan ini bisa berasal dari bahan-bahan baru atau juga barang bekas seperti dari koran, rotan dan sebagainya. Hasil dari kerajinan tangan bisa berupa, dompen dari bahan perca, keranjang buah dari koran atau rotan, bros, jepitan rambut, dan masih banyak lainnya.

Jual Parcel Sembako

Anda juga bisa mencoba jual parcel yang berisikan sembako mulai dari beras, gula, kopi, mie instan, minyak goreng, ikan sarden kaleng, dan lainnya. Untuk mendapatkan harga sembako yang murah, carilah agen yang menawarkan harga murah juga. Namun, tidak juga melupakan kualitas yang terbaik.

Penulis / Content Writer

Pekerjaan sampingan sebagai penulis atau content writer ini tak hanya bisa didapatkan di situs-situs lowongan terpercaya, tapi Anda juga bisa menemukannya di blog-blog atau website yang sudah ternama dan terpercaya, seperti, jalantikus.com, indozone.id dan lainnya

Jasa Desain Grafis

Jika kesulitan dalam mendapatkan lowongan kerja sebagai desain grafis, jangan berkecil hati. Sebab, Anda bisa memulainya sendiri dengan membuat akun khusus bisnis jasa desain. Jasa desain itu bisa untuk desain logo, desain brosur, desain kaos dan masih banyak lainnya. Jangan menunda waktu untuk memposting hasil desain yang sudah dibuat sebelumnya sebagai portofolio.

Guru Les Online

Tak semua orangtua paham dengan pelajaran tertentu seperti Matematika, Bahasa Inggris, Biologi, Fisika dan lainnya. Untuk itu, menjadi guru les online bisa dilakukan. Anda bisa mengandalkan video call lewat WhatsApp, Zoom, Meet dan lainnya.

Manfaatkan Waktu Jadi Lebih Produktif

Jangan hanya karena di rumah saja, Anda jadi males. Lebih baik manfaatkan waktu dengan lebih produktif yang bisa menghasilkan uang, yaitu kerja sampingan dengan jadi freelancer atau bisnis. Siapa tahu, dari usaha kecil yang dilakukan sekarang, suatu hari nanti bisa berkembang dan meraup omzet besar.

Jangan lupa, penting juga untuk selalu mengatur penghasilan dari kerja sampingan yang dijalankan dengan baik dan benar. Dengan begitu, Anda akan tetap bekerja menghasilkan uang dan keuangan akan aman.

Sumber: Cermati

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *