Contoh Surat Pernyataan Badan Sehat

Posted on

Surat pernyataan sehat badan/sehat jasmani dibutuhkan untuk sejumlah kepentingan, salah satunya adalah untuk mengajukan diri/melamar sebagai calon pegawai negeri sipil (CPNS).

Setiap individu yang mengajukan diri sebagai CPNS diwajibkan untuk membuat surat pernyataan sehat jasmani guna melengkapi persyaratan permohonan.

Surat pernyataan sehat jasmani menjelaskan bahwasannya anda adalah individu yang bertubuh sehat, tidak buta warna, tidak tulis, maupun bertato.

Meski anda berbadan sehat dan tidak buta warna namun anda memiliki tato dibadan, maka hal tersebut juga merupakan larangan bagi setiap calon pelamar CPNS.

Pastikan anda tidak memiliki tato dibadan agar proses pengajuan dapat berjalan sebagaimana mestinya.

Membuat surat pernyataan kesehatan badan bagi setiap pelamar calon pegawai negeri sipil diwajibkan oleh pemerintah lewat kementrian hukum dan hak asasi manusia.

Hal tersebut sudah ditegaskan dalam putusan undang-undang sehingga jika anda berkeinginan untuk mengajukan diri sebagai pegawai negeri sipil sudah barang tentu anda harus memenuhi persyaratan tersebut.

Bagaimana cara menulis surat pernyataan sehat jasmani? Berikut contohnya

Surat Pernyataan

Saya yang bertanda tangan dibawah ini:

Nama lengkap: Zeni Adindia
Jenis kelamin: Perempuan
Agama: Islam
Pendidikan terakhir: S-1 Pendidikan (Universitas Muhammadiyah Malang)
Alamat lengkap: Jalan Cemapak Indah Nomor 77/12 Kota Malang
Telp / Hp: 081 xxxx xxxx

Bersama ini saya dengan sesungguhnya menyatakan bahwa saya berbadan sehat, tidak buta warna, tidak tuli dan tidak bertato serta siap untuk mengikuti test CPNS Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia.

Demikian surat pernyataan ini saya buat berdasarkan kondisi saya yang sebenar-benarnya.

Surat pernyataan dibuat pada tanggal ……………….., di …………………

 

Ttd,

materai+t/tangan

 

Zeni Adindia
Pembuat pernyataan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *